Dorong Pertumbuhan Industri Manufaktur, Wapres Kunjungi CV Trackerindo Anugerah Sejahtera Wonogiri

Jumat, 27 Desember 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Presiden Prabowo Subianto memiliki komitmen tinggi untuk mendorong pertumbuhan sektor manufaktur di tanah air sebagai upaya menjaga pertumbuhan ekonomi nasional. Hal ini ditegaskan oleh Kepala Negara saat menerima jajaran Dewan Ekonomi Nasional (DEN) di Istana Merdeka, Jakarta, pada Kamis (05/12/2024) lalu.

Mendukung komitmen presiden tersebut, hari ini, Jumat (27/12/2024), Wakil Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming mengunjungi CV Trackerindo Anugerah Sejahtera di Niru Wetan, Ngadirojo Kidul, Kecamatan Ngadirojo, Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah.

CV Trackerindo Anugerah Sejahtera merupakan perusahaan yang bergerak di bidang industri tas. Berdiri sejak 2022, perusahaan ini telah memproduksi ribuan tas dengan berbagai merek, antara lain Rei, Tracker, Seasons, dan Cartenz.

Dalam peninjauan ini, Wapres memantau langsung proses produksi di pabrik dan berdialog dengan pihak manajemen serta para pekerja. Turut mendampingi juga Wakil Bupati Wonogiri sekaligus Bupati Terpilih, Setyo Sukarno, serta penanggung jawab pabrik, Yatno, yang memberikan penjelasan rinci mengenai operasional perusahaan.

Wapres menegaskan pentingnya inovasi dan efisiensi untuk meningkatkan daya saing produk lokal di pasar nasional maupun global. Ia berharap CV Trackerindo Anugerah Sejahtera dapat terus memperkuat kualitas produk, memperluas pasar, serta memanfaatkan teknologi modern untuk meningkatkan produktivitas dan nilai tambah produk.

Di perusahaan yang memiliki karyawan sebanyak 470 orang ini, Wapres mengingatkan agar kesejahteraan pekerja termasuk dalam prioritas utama perusahaan. Menurutnya, kesejahteraan tenaga kerja tidak hanya mendukung produktivitas, tetapi juga menciptakan loyalitas yang kuat, yang pada akhirnya memberikan dampak positif bagi keberlanjutan bisnis perusahaan.

Melalui kunjungan ini, Wapres menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah, dunia usaha, dan masyarakat dalam mendorong pertumbuhan sektor manufaktur. Dengan langkah bersama ini, industri lokal diharapkan mampu bersaing di pasar internasional sekaligus memenuhi kebutuhan domestik.

Wonogiri, 27 Desember 2024
Biro Pers, Media, dan Informasi
Sekretariat Wakil Presiden

Berita Terkait

Tinjau Kawasan Pascabanjir Di Ciledug, Wapres Minta Inventarisasi Wilayah Rawan Sepanjang Kali Angke
KPK Watch Apresiasi Klarifikasi Menteri UMKM Maman Abdurrahman ke KPK Terkait Isu Perjalanan Istri ke Luar Negeri
Dorong Inovasi Lurik Klaten, Wapres Gibran Soroti Pentingnya Desain Kekinian Dan Digitalisasi
Tebar Ribuan Benih Ikan Di Bendungan Rowo Jombor, Wapres Dukung Penguatan Ketahanan Pangan Dan Keseimbangan Ekosistem Di Klaten Dan Sekitar
Kunjungi Pondok Pesantren Pandanaran, Wapres Dorong Santri Melek Teknologi
PNM Mekaar Jadi Pilar Ekonomi Keluarga, Wapres Gibran Apresiasi Perempuan Tangguh DIY
Buka Rakernas, Wapres Dorong PSBI Jaga Nilai Budaya Dan Sinkronisasi Program Dengan Agenda Nasional
Wapres Dan Ibu Selvi Gibran Rakabuming Kunjungi Arena Wimbakara Tari Barong Ket Di Pesta Kesenian Bali 2025

Berita Terkait

Jumat, 11 Juli 2025 - 22:44 WIB

Tinjau Kawasan Pascabanjir Di Ciledug, Wapres Minta Inventarisasi Wilayah Rawan Sepanjang Kali Angke

Kamis, 10 Juli 2025 - 14:19 WIB

KPK Watch Apresiasi Klarifikasi Menteri UMKM Maman Abdurrahman ke KPK Terkait Isu Perjalanan Istri ke Luar Negeri

Rabu, 9 Juli 2025 - 18:42 WIB

Dorong Inovasi Lurik Klaten, Wapres Gibran Soroti Pentingnya Desain Kekinian Dan Digitalisasi

Rabu, 9 Juli 2025 - 18:00 WIB

Tebar Ribuan Benih Ikan Di Bendungan Rowo Jombor, Wapres Dukung Penguatan Ketahanan Pangan Dan Keseimbangan Ekosistem Di Klaten Dan Sekitar

Selasa, 8 Juli 2025 - 22:47 WIB

Kunjungi Pondok Pesantren Pandanaran, Wapres Dorong Santri Melek Teknologi

Senin, 7 Juli 2025 - 20:18 WIB

Buka Rakernas, Wapres Dorong PSBI Jaga Nilai Budaya Dan Sinkronisasi Program Dengan Agenda Nasional

Jumat, 4 Juli 2025 - 21:11 WIB

Wapres Dan Ibu Selvi Gibran Rakabuming Kunjungi Arena Wimbakara Tari Barong Ket Di Pesta Kesenian Bali 2025

Jumat, 4 Juli 2025 - 21:06 WIB

Pastikan Geliat Ekonomi Bali Terjaga, Wapres Tinjau Pasar Dauh Pala Tabanan

Berita Terbaru