Menhan Prabowo Subianto Dampingi Jokowi Resmikan Graha Utama Akmil Magelang 

Senin, 29 Januari 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Magelang – Presiden RI Joko Widodo didampingi Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto meresmikan Graha Utama Akademi Militer di Kesatrian Akademi Militer, Magelang, Jawa Tengah, Senin (29/1).

Dalam laporan kepada Presiden Jokowi, Menhan Prabowo menyampaikan bahwa Kementerian Pertahanan telah membangun Graha Utama Akademi Militer yang terdiri dari tiga lantai dengan luas bangunan 8.306 m2. Pembangunan tersebut juga disertai renovasi ruang makan yang mampu mengakomodasi 1.200 Taruna.

“Pembangunan Graha Utama Akademi Militer Magelang merupakan bagian dari upaya mewujudkan visi besar pembangunan dan pengembangan fasilitas pendidikan di institusi pendidikan militer yang diharapkan dapat memiliki peran sentral dalam membentuk watak, mental dan intelektualitas para calon pemimpin TNI dan pemimpin bangsa,” lanjut Menhan Prabowo.

ADVERTISEMENT

ads. Ukuran gambar 480px x 600px

SCROLL TO RESUME CONTENT

Menhan Prabowo menyampaikan bahwa selain memiliki fungsi utama sebagai gedung perkantoran Gubernur Akmil dan Pejabat Utama Akmil, Graha Utama Akademi Militer juga menjadi tempat penyelenggaraan acara kehormatan militer, upacara-upacara penting, penerimaan tamu-tamu asing, dan juga peringatan peristiwa-peristiwa bersejarah. Dengan penambahan fasilitas pendidikan yang modern mengikuti perkembangan zaman, diharapkan pembangunan Graha Utama Akademi Militer Magelang dapat meningkatkan kualitas pendidikan para Taruna dan dapat meningkatkan daya saing prajurit muda di kancah persaingan internasional.

Selanjutnya Presiden Jokowi dalam sambutannya menyampaikan bahwa landscape ekonomi global dan politik global saat ini bergerak dan berubah sangat cepat. Disrupsi dan perubahan teknologi juga cepat berubah dan melanda ke semua negara. Oleh sebab itu Presiden mengingatkan agar Akmil dapat cepat beradaptasi. “Akademi Militer juga harus mampu dan mau menyesuaikan diri, beradaptasi dengan disrupsi, dengan perubahan teknologi. Science, technology, engineering, mathematics, semuanya perlu dipelajari,” kata Presiden Joko Widodo.

“Karena kalau kita lihat sekarang ini yang namanya kapal tanpa awak, sudah sangat biasa. Pesawat besar tanpa awak juga biasa. Mobil tanpa awak dimana-mana. Drone yang dipersenjatai dengan face recognition bisa mengejar sasaran tepat akurat,” sambung Presiden.

Presiden juga menyampaikan rasa senangnya bisa bertemu di Akademi Militer, Magelang di lembah Tidar. “Ini kawahnya prajurit terbaik Angkatan Darat. Tempat menempa mental, menempa intelektual dan menempa ketangguhan,” tegas Presiden.

Pembangunan Graha Utama Akademi Militer ini, menurut Presiden Jokowi mampu memberikan manfaat serta dorongan untuk belajar lebih baik lagi karena sarana dan prasarana pendidikan di Akmil akan semakin lengkap, canggih dan modern.

“Saya harap dengan penambahan fasilitas pendidikan ini, Akmil Magelang semakin maju. Menghasilkan semakin banyak prajurit yang tangguh dan professional yang siap mendedikasikan kemampuan terbaiknya untuk menjaga persatuan dan kedaulatan bangsa. Mewujudkan kemajuan Indonesia,” pesan Presiden Jokowi.

Pada acara peresmian tersebut Presiden Jokowi dengan didampingi oleh Menhan Prabowo melakukan penandatanganan prasasti.

Turut hadir dalam acara peresmian sejumlah Menteri Kabinet Indonesia Maju, Ketua Komisi I DPR RI, para sesepuh TNI, Panglima TNI, Kapolri, para Kepala Staf Angkatan, Wamenhan RI, Irjen Kemhan RI, Rektor Unhan RI, Gubernur Akmil, serta Forkopimda. ( red/fid/rls)

Berita Terkait

Peringatan Hari Pahlawan 2025, UIN Jakarta Serukan Semangat Juang di Era Ilmu Pengetahuan
Perkuat Upaya Pengendalian Banjir Terpadu di Jawa Tengah, Wapres Tinjau Pembangunan Bendungan Jragung
Wapres Dukung Sinergi Industri dan Pendidikan untuk Wujudkan Kemandirian Teknologi Nasional
Dialog dengan Pelaku UMKM Kampung Singkong, Wapres Apresiasi Proses Produksi yang Inovatif dan Higienis
UIN Jakarta Mantap Menuju PTNBH Berbasis Kemandirian Finansial
Terima Mahasiswa Sosiologi Universitas Airlangga, Wapres Minta Generasi Muda Kawal Program Prioritas Presiden
Bertemu Jajaran Sea Soldier, Wapres Ajak Kampanyekan Isu Pelestarian Lingkungan di Platform Digital
UIN Jakarta Ukir Sejarah, Hadirkan Prodi Spesialis Obstetri dan Ginekologi Pertama di PTKIN

Berita Terkait

Senin, 10 November 2025 - 12:51 WIB

Peringatan Hari Pahlawan 2025, UIN Jakarta Serukan Semangat Juang di Era Ilmu Pengetahuan

Jumat, 7 November 2025 - 23:03 WIB

Perkuat Upaya Pengendalian Banjir Terpadu di Jawa Tengah, Wapres Tinjau Pembangunan Bendungan Jragung

Jumat, 7 November 2025 - 22:51 WIB

Wapres Dukung Sinergi Industri dan Pendidikan untuk Wujudkan Kemandirian Teknologi Nasional

Jumat, 7 November 2025 - 22:39 WIB

Dialog dengan Pelaku UMKM Kampung Singkong, Wapres Apresiasi Proses Produksi yang Inovatif dan Higienis

Jumat, 7 November 2025 - 14:26 WIB

UIN Jakarta Mantap Menuju PTNBH Berbasis Kemandirian Finansial

Kamis, 6 November 2025 - 20:42 WIB

Bertemu Jajaran Sea Soldier, Wapres Ajak Kampanyekan Isu Pelestarian Lingkungan di Platform Digital

Rabu, 5 November 2025 - 19:49 WIB

UIN Jakarta Ukir Sejarah, Hadirkan Prodi Spesialis Obstetri dan Ginekologi Pertama di PTKIN

Rabu, 5 November 2025 - 08:01 WIB

Tinjau Pembelajaran Metode GASING di Manokwari, Wapres Dorong Siswa Papua Cinta Matematika

Berita Terbaru