Perkuat Harmoni dalam Keberagaman, Wapres Hadiri Festival Cap Go Meh Singkawang 2025

Rabu, 12 Februari 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Dalam upaya mewujudkan salah satu misi Asta Cita ke-8, yaitu “Harmoni Lingkungan, Budaya, dan Toleransi Beragama”, Wakil Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming pagi ini, Rabu (12/02/2025) menghadiri Festival Cap Go Meh Singkawang 2025 yang berlangsung di depan Kantor Wali Kota Singkawang, Jl. Firdaus No. 1, Pasiran, Kecamatan Singkawang Barat, Kota Singkawang, Kalimantan Barat.

Pada kesempatan ini, Wapres turut memukul Loku dalam seremoni pembukaan dan menyaksikan Pawai Tatung yang diikuti oleh ribuan peserta termasuk dari negeri jiran Malaysia dan Brunei Darussalam. Tampak pula, Wapres bersama Ibu Selvi Gibran Rakabuming berinteraksi dengan barongsai yang datang mendekati.

Wapres Gibran menilai, Festival Cap Go Meh di Singkawang tidak hanya menjadi peristiwa budaya, tetapi juga momentum untuk mempererat persatuan dalam keberagaman Indonesia, sebagai modal untuk bersama-sama merancang masa depan bangsa yang lebih gemilang. Selain itu, Wapres juga berharap, festival ini dapat meningkatkan sektor pariwisata dan perekonomian lokal, selaras dengan misi Asta Cita lainnya yang berfokus pada pembangunan ekonomi berkelanjutan.

ADVERTISEMENT

ads. Ukuran gambar 480px x 600px

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sejalan dengan Wapres, Utusan Khusus Presiden Bidang Pariwisata Zita Anjani, pada kesempatan yang sama menyampaikan bahwa acara ini tidak hanya menjadi ajang pelestarian tradisi, tetapi juga simbol kerukunan dan toleransi antarumat beragama di Indonesia.

Kehadiran Wapres yang mendapat sambutan hangat dari masyarakat setempat dalam momen yang digelar di “Kota Seribu Kelenteng” dan “Kota Toleransi” ini mencerminkan semangat inklusivitas dan penghormatan terhadap keberagaman budaya di Indonesia dan menunjukkan komitmen pemerintah dalam mendukung keberagaman budaya dan memperkuat persatuan bangsa.

Turut hadir pada perayaan ini diantaranya, Wakil Ketua MPR Lestari Moerdijat, Wakil Menteri Dalam Negeri Bima Arya, Wakil Menteri Kebudayaan Giring Ganesha, Wakil Menteri Ekonomi Kreatif Irene Umar, dan jajaran Forkopimda Provinsi Kalimantan Barat.

Kunjungan ini mengawali rangkaian agenda kerja Wapres Gibran di Provinsi Kalimantan Barat dan Kalimantan Timur.

Singkawang, 12 Februari 2025
Biro Pers, Media, dan Informasi
Sekretariat Wakil Presiden

Berita Terkait

SAA 2025, Rektor UIN Jakarta Dorong Mahasiswa Terus Berprestasi dan Tidak Berhenti di Penghargaan
CMA CGM Foundation dan Happy Hearts Indonesia Ubah Limbah Plastik Menjadi Sekolah Impian
Peringatan Hari Pahlawan 2025, UIN Jakarta Serukan Semangat Juang di Era Ilmu Pengetahuan
Perkuat Upaya Pengendalian Banjir Terpadu di Jawa Tengah, Wapres Tinjau Pembangunan Bendungan Jragung
Wapres Dukung Sinergi Industri dan Pendidikan untuk Wujudkan Kemandirian Teknologi Nasional
Dialog dengan Pelaku UMKM Kampung Singkong, Wapres Apresiasi Proses Produksi yang Inovatif dan Higienis
UIN Jakarta Mantap Menuju PTNBH Berbasis Kemandirian Finansial
Terima Mahasiswa Sosiologi Universitas Airlangga, Wapres Minta Generasi Muda Kawal Program Prioritas Presiden

Berita Terkait

Kamis, 13 November 2025 - 16:24 WIB

SAA 2025, Rektor UIN Jakarta Dorong Mahasiswa Terus Berprestasi dan Tidak Berhenti di Penghargaan

Selasa, 11 November 2025 - 13:37 WIB

CMA CGM Foundation dan Happy Hearts Indonesia Ubah Limbah Plastik Menjadi Sekolah Impian

Senin, 10 November 2025 - 12:51 WIB

Peringatan Hari Pahlawan 2025, UIN Jakarta Serukan Semangat Juang di Era Ilmu Pengetahuan

Jumat, 7 November 2025 - 23:03 WIB

Perkuat Upaya Pengendalian Banjir Terpadu di Jawa Tengah, Wapres Tinjau Pembangunan Bendungan Jragung

Jumat, 7 November 2025 - 22:39 WIB

Dialog dengan Pelaku UMKM Kampung Singkong, Wapres Apresiasi Proses Produksi yang Inovatif dan Higienis

Jumat, 7 November 2025 - 14:26 WIB

UIN Jakarta Mantap Menuju PTNBH Berbasis Kemandirian Finansial

Kamis, 6 November 2025 - 21:24 WIB

Terima Mahasiswa Sosiologi Universitas Airlangga, Wapres Minta Generasi Muda Kawal Program Prioritas Presiden

Kamis, 6 November 2025 - 20:42 WIB

Bertemu Jajaran Sea Soldier, Wapres Ajak Kampanyekan Isu Pelestarian Lingkungan di Platform Digital

Berita Terbaru