Presiden Joko Widodo Resmikan Paviliun Indonesia di Hannover Messe 2023

Senin, 17 April 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) meresmikan pembukaan Paviliun Indonesia di Hannover Messe 2023, Jerman, Senin (17/4/2023). Paviliun ini didesain khusus mengikuti bentuk dari kapal tradisional Indonesia yaitu kapal pinisi.

“Kami ingin menghadirkan semangat Indonesia dalam mengarungi tantangan masa depan,” kata Presiden dalam sambutannya.

Kapal pinisi ini, kata Presiden, memiliki dua tiang layar utama dan tujuh buah layar. Dua tiang layar utama mencerminkan fondasi transformasi Indonesia, yaitu hilirisasi Industri dan percepatan transisi energi bersih.

“Kapal pinisi ini memiliki kompas yang kami namakan peta jalan “Making Indonesia 4.0”, sebagai navigator transformasi industri di Indonesia,” imbuhnya.

Presiden meyakini, percepatan transformasi industri Indonesia akan berkontribusi bagi bangkitnya ekonomi kawasan dan ekonomi global.

“Saya mengajak Bapak-Ibu ke Paviliun ini untuk melihat Indonesia sebagai land of opportunity dan sebagai hub manufaktur masa depan,” imbuhnya.

Simbol tujuh layar di kapal pinisi ini, kata Presiden, mencerminkan sektor prioritas yang dipromosikan oleh co-exhibitors, yaitu makanan, tekstil, otomotif, elektronik, kimia, alat kesehatan, dan farmasi.

“Dengan spirit of infinite journey, let’s sail together and accelerate industrial transformation for a better world because invest in Indonesia means invest in a brighter future,” tandasnya.

Berita Terkait

Dorong Pertumbuhan Ekonomi Inklusif, Wapres Minta Pengusaha Kembangkan Industri Padat Karya Dan Hilirisasi
Kunjungi SMAN 66 Jakarta, Wapres Tekankan Pentingnya Siswa Beradaptasi Dengan AI
Tinjau Proyek Jalan Tol Rangkasbitung-Cileles, Wapres Pastikan Pembangunan Infrastruktur Berjalan Optimal
Tinjau Pembangunan Universitas Syekh Nawawi Banten, Wapres Pastikan Peningkatan Akses Pendidikan Bagi Masyarakat
Terima Komunitas Anak Muda Pecinta AI, Wapres Dorong Inovasi dan Pemanfaatan Teknologi untuk Kemajuan Bangsa
Berpotensi Besar Tumbuhkan Ekonomi Sekitar, Wapres Harapkan Proyek Jalan Tol Yogyakarta–Bawen Selesai Tepat Waktu
Beri Pembekalan dalam Retret Kepala Daerah, Wapres Minta Kepala Daerah Satu Visi dengan Presiden Prabowo
Kunjungi Kampung Batik Kauman Surakarta, Wapres Dukung Pemberdayaan Ekonomi Lokal Berbasis Budaya

Berita Terkait

Jumat, 14 Maret 2025 - 23:09 WIB

Dorong Pertumbuhan Ekonomi Inklusif, Wapres Minta Pengusaha Kembangkan Industri Padat Karya Dan Hilirisasi

Rabu, 12 Maret 2025 - 20:11 WIB

Kunjungi SMAN 66 Jakarta, Wapres Tekankan Pentingnya Siswa Beradaptasi Dengan AI

Kamis, 6 Maret 2025 - 16:54 WIB

Tinjau Proyek Jalan Tol Rangkasbitung-Cileles, Wapres Pastikan Pembangunan Infrastruktur Berjalan Optimal

Kamis, 6 Maret 2025 - 16:36 WIB

Tinjau Pembangunan Universitas Syekh Nawawi Banten, Wapres Pastikan Peningkatan Akses Pendidikan Bagi Masyarakat

Jumat, 28 Februari 2025 - 18:00 WIB

Terima Komunitas Anak Muda Pecinta AI, Wapres Dorong Inovasi dan Pemanfaatan Teknologi untuk Kemajuan Bangsa

Rabu, 26 Februari 2025 - 21:31 WIB

Berpotensi Besar Tumbuhkan Ekonomi Sekitar, Wapres Harapkan Proyek Jalan Tol Yogyakarta–Bawen Selesai Tepat Waktu

Rabu, 26 Februari 2025 - 20:01 WIB

Beri Pembekalan dalam Retret Kepala Daerah, Wapres Minta Kepala Daerah Satu Visi dengan Presiden Prabowo

Minggu, 23 Februari 2025 - 17:57 WIB

Kunjungi Kampung Batik Kauman Surakarta, Wapres Dukung Pemberdayaan Ekonomi Lokal Berbasis Budaya

Berita Terbaru