Selain Wapres KH Ma’ruf Amin, Menkopolhukam, Menpora, Hingga Gubernur Jatim Hadiri Haul Ke-130 Syekh Nawawi Al-Bantani

Jumat, 19 Mei 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Banten, Mediaindonesia.id – Wakil Presiden (Wapres) K.H. Ma’ruf Amin malam ini, Jumat (19/05/2023), menghadiri acara Haul Ke-130 Syekh Nawawi Al-Bantani di Aula Pesantren An-Nawawi Tanara, Jl. Kp. Kemuludan, Tanara, Kab. Serang, Banten.

Tidak hanya Wapres, hadir pula beberapa pejabat pada acara ini, mulai dari Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo, hingga Gubernur Jawa Timur (Jatim) Khofifah Indar Parawansa.

Sementara itu, sebagai tamu kehormatan hadir pula Habib Syech bin Abdul Qadir Assegaf yang didaulat untuk memimpin pembacaan selawat.

Dilansir dari rilis pers panitia acara, Haul Syekh Nawawi Al-Bantani adalah momen bersejarah yang dirayakan setiap tahun untuk menghormati dan mengenang jasa-jasa ulama masyhur asal Banten, Syekh Nawawi Al-Bantani.

Peringatan Haul Syekh Nawawi Al-Bantani kali ini diisi dengan berbagai acara, termasuk ceramah agama, pembacaan doa-doa, diskusi keilmuan, dan pertunjukan seni Islami. Acara ini diharapkan dapat mempererat tali silaturahmi antara para ulama, santri, dan masyarakat umum dalam membangun semangat keislaman yang kuat.

Sebagaimana diketahui, Syekh Nawawi Al-Bantani yang lahir di Tanara, Serang, Banten pada tahun 1230 Hijriyah atau 1815 Masehi merupakan seorang ulama Indonesia bertaraf internasional yang menjadi Imam Masjidil Haram. Sebagai seorang ulama dan intelektual, Syekh Nawawi sangat produktif dalam menulis kitab. Tidak kurang dari 115 kitab yang telah ia tulis, meliputi bidang ilmu fiqih, tauhid, tasawuf, tafsir, dan hadis.

Sebagian dari karya-karya Syekh Nawawi di antaranya, al-Tsamar al-Yani’ah syarah al-Riyadl al-Badi’ah, al-‘Aqd al-Tsamin syarah Fath al-Mubîn, Sullam al-Munâjah syarah Safînah al-Shalâh, Baĥjah al-Wasâil syarah al-Risâlah al-Jâmi’ah bayn al-Usûl wa al-Fiqh wa al-Tasawwuf, al-Tausyîh/ Quwt al-Habîb al-Gharîb syarah Fath al-Qarîb al-Mujîb, Niĥâyah al-Zayyin syarah Qurrah al-‘Ain bi Muĥimmâh al-Dîn, Marâqi al-‘Ubûdiyyah syarah Matan Bidâyah al-Ĥidâyah, Nashâih al-‘Ibâd syarah al-Manbaĥâtu ‘ala al-Isti’dâd li yaum al-Mi’âd, dan berbagai kitab lainnya. Bahkan kitab tafsir al-Munir karya Syekh Nawawi, menjadi salah satu kitab tafsir terbaik dan sangat monumental, sehingga menjadi rujukan para ulama dunia.

Karena kemasyhurannya, Syekh Nawawi pun kemudian mendapat berbagai julukan mulia, mulai dari Sayyid Ulama al-Hijaz (Pemimpin Ulama Hijaz), al-Imam al-Muhaqqiq wa al-Fahhamah al-Mudaqqiq (Imam yang Mumpuni ilmunya), A’yan Ulama al-Qarn al-Ram Asyar li al-Hijrah (Tokoh Ulama Abad 14 Hijriyah), hingga Imam Ulama al-Haramain (Imam Ulama Dua Kota Suci). (EP/RJP-rls)

Berita Terkait

Dorong Pertumbuhan Ekonomi Inklusif, Wapres Minta Pengusaha Kembangkan Industri Padat Karya Dan Hilirisasi
Kunjungi SMAN 66 Jakarta, Wapres Tekankan Pentingnya Siswa Beradaptasi Dengan AI
Tinjau Proyek Jalan Tol Rangkasbitung-Cileles, Wapres Pastikan Pembangunan Infrastruktur Berjalan Optimal
Tinjau Pembangunan Universitas Syekh Nawawi Banten, Wapres Pastikan Peningkatan Akses Pendidikan Bagi Masyarakat
Terima Komunitas Anak Muda Pecinta AI, Wapres Dorong Inovasi dan Pemanfaatan Teknologi untuk Kemajuan Bangsa
Berpotensi Besar Tumbuhkan Ekonomi Sekitar, Wapres Harapkan Proyek Jalan Tol Yogyakarta–Bawen Selesai Tepat Waktu
Beri Pembekalan dalam Retret Kepala Daerah, Wapres Minta Kepala Daerah Satu Visi dengan Presiden Prabowo
Kunjungi Kampung Batik Kauman Surakarta, Wapres Dukung Pemberdayaan Ekonomi Lokal Berbasis Budaya

Berita Terkait

Rabu, 12 Maret 2025 - 20:11 WIB

Kunjungi SMAN 66 Jakarta, Wapres Tekankan Pentingnya Siswa Beradaptasi Dengan AI

Kamis, 6 Maret 2025 - 16:54 WIB

Tinjau Proyek Jalan Tol Rangkasbitung-Cileles, Wapres Pastikan Pembangunan Infrastruktur Berjalan Optimal

Kamis, 6 Maret 2025 - 16:36 WIB

Tinjau Pembangunan Universitas Syekh Nawawi Banten, Wapres Pastikan Peningkatan Akses Pendidikan Bagi Masyarakat

Jumat, 28 Februari 2025 - 18:00 WIB

Terima Komunitas Anak Muda Pecinta AI, Wapres Dorong Inovasi dan Pemanfaatan Teknologi untuk Kemajuan Bangsa

Rabu, 26 Februari 2025 - 21:31 WIB

Berpotensi Besar Tumbuhkan Ekonomi Sekitar, Wapres Harapkan Proyek Jalan Tol Yogyakarta–Bawen Selesai Tepat Waktu

Rabu, 26 Februari 2025 - 20:01 WIB

Beri Pembekalan dalam Retret Kepala Daerah, Wapres Minta Kepala Daerah Satu Visi dengan Presiden Prabowo

Minggu, 23 Februari 2025 - 17:57 WIB

Kunjungi Kampung Batik Kauman Surakarta, Wapres Dukung Pemberdayaan Ekonomi Lokal Berbasis Budaya

Sabtu, 22 Februari 2025 - 20:04 WIB

Dengar Aspirasi, Wapres Kunjungi Warga Kampung Kedunglumbu dan Sangkrah, Surakarta

Berita Terbaru