Wapres Hadiri Perayaan Natal Nasional 2024

Sabtu, 28 Desember 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Mendampingi Presiden Prabowo Subianto, Wakil Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming menghadiri malam puncak Perayaan Natal Nasional 2024 yang diselenggarakan di Indonesia Arena, Kompleks Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat, pada Sabtu (28/12/2024).

Pada Perayaan Natal yang bertajuk “Marilah Sekarang Kita Pergi ke Betlehem” ini, Wapres datang mengenakan batik motif berwarna cokelat dan hitam sekitar pukul 18.30 WIB.

Wapres disambut oleh Ketua Panitia Natal Nasional 2024, Thomas Djiwandono.

ADVERTISEMENT

ads. Ukuran gambar 480px x 600px

SCROLL TO RESUME CONTENT

Keduanya tampak berbincang di depan pintu sebelum melanjutkan langkah. Selain itu, Gibran menyalami Menteri Agama (Menag) Nasaruddin Umar.

Dalam acara yang turut dihadiri pemuka lintas agama tersebut, Presiden Prabowo mengajak segenap elemen bangsa untuk mensyukuri kehebatan Indonesia, yang mampu bersatu di dalam kemajemukan.

“Saudara-Saudara, perayaan natal hari ini, di tengah dunia yang penuh dengan pertikaian, penuh dengan ketegangan, penuh dengan konflik, saya mengajak kita sekalian, marilah kita bersyukur, bahwa kita hidup masih dalam keadaan yang sejuk, aman, baik,” pesan Kepala Negara.

Presiden lantas menuturkan, selain merayakan momen hari besar ini dengan sukacita, dirinya beserta segenap perangkat pemerintahan tidak akan berhenti memperjuangkan kepentingan rakyat, yang mungkin saat ini belum dapat merasakan kebahagiaan yang sama.

“Saudara-Saudara sekalian, saya betul-betul merasakan harapan dari seluruh rakyat Indonesia. Oleh karena itu, saya bersama menteri-menteri, petugas-petugas yang tergabung dalam pemerintahan saat ini, kami sungguh bekerja keras untuk melayani seluruh bangsa Indonesia,” tegas Kepala Negara.

Presiden lantas menutup pidatonya dengan optimisme, Indonesia akan menjadi lebih baik di masa mendatang. Meskipun perubahan menuju perbaikan yang dilakukan pemerintah memerlukan waktu, Kepala Negara berjanji, dirinya akan terus berjuang bersama seluruh aparat pemerintah untuk mewujudkan kesejahteraan rakyat.

“Saya bertekad dengan seluruh kekuatan yang ada di jiwa dan raga saya, saya akan berjuang,” pungkasnya.

Jakarta, 28 Desember 2024
Biro Pers, Media, dan Informasi
Sekretariat Wakil Presiden

Berita Terkait

Tinjau Posko Pengungsian dan Permukiman Terdampak Banjir di Kabupaten Banjar, Wapres Pastikan Perlindungan Warga dan Percepatan Pemulihan
Tinjau Sekolah Pascabanjir di Kabupaten Balangan, Wapres Dorong Pemulihan Aktivitas Belajar Mengajar
Perkuat Sinergi Bantuan Kemanusiaan untuk Sumatra, Wapres Terima Audiensi Pekerja Seni dan Pelaku Industri Kreatif
Terima Pengurus Harian KOPRI PB PMII, Wapres Dorong Pemberdayaan Perempuan dan Anak Muda
UIN Jakarta Teratas di Ranking SINTA PTKIN
UIN Jakarta Catatkan Langkah Strategis Pengamanan Aset Negara lewat BLU Terintegrasi
Ditargetkan Rampung Januari 2026, Wapres Tinjau Pembangunan SMA Taruna Nusantara IKN
Tinjau Kawasan Olahraga dan RTH IKN, Wapres Dorong Ruang Publik Hijau Berkelanjutan

Berita Terkait

Kamis, 8 Januari 2026 - 21:13 WIB

Tinjau Posko Pengungsian dan Permukiman Terdampak Banjir di Kabupaten Banjar, Wapres Pastikan Perlindungan Warga dan Percepatan Pemulihan

Kamis, 8 Januari 2026 - 15:36 WIB

Tinjau Sekolah Pascabanjir di Kabupaten Balangan, Wapres Dorong Pemulihan Aktivitas Belajar Mengajar

Senin, 5 Januari 2026 - 21:24 WIB

Perkuat Sinergi Bantuan Kemanusiaan untuk Sumatra, Wapres Terima Audiensi Pekerja Seni dan Pelaku Industri Kreatif

Kamis, 1 Januari 2026 - 23:30 WIB

UIN Jakarta Teratas di Ranking SINTA PTKIN

Rabu, 31 Desember 2025 - 22:38 WIB

UIN Jakarta Catatkan Langkah Strategis Pengamanan Aset Negara lewat BLU Terintegrasi

Rabu, 31 Desember 2025 - 20:16 WIB

Ditargetkan Rampung Januari 2026, Wapres Tinjau Pembangunan SMA Taruna Nusantara IKN

Rabu, 31 Desember 2025 - 20:11 WIB

Tinjau Kawasan Olahraga dan RTH IKN, Wapres Dorong Ruang Publik Hijau Berkelanjutan

Rabu, 31 Desember 2025 - 19:39 WIB

Perkuat Fungsi Kenegaraan di Ibu Kota Baru, Wapres Tinjau Kawasan Legislatif-Yudikatif IKN

Berita Terbaru