Meriahkan Perayaan Imlek, LRT Jabodebek Ajak Pengguna Karaoke Bersama

Jumat, 9 Februari 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KAI mengadakan kompetisi karaoke bagi para pengguna LRT Jabodebek pada Jumat (9/2). Hal ini dilakukan dalam rangka memeriahkan perayaan Tahun Baru Imlek 2024 yang diperingati pada tanggal 10 Februari 2024.

Manager Public Relations LRT Jabodebek, Mahendro Trang Bawono mengatakan kompetisi karaoke ini unik karena peserta akan bernyanyi di dalam trainset (TS) yang sudah dihias dengan tema Imlek.

“Yang menarik dan menjadi tantangan pada kompetisi karaoke ini adalah para peserta diwajibkan membawakan lagu berbahasa mandarin dan memakai pakaian atau kostum yang bernuansa Imlek,” tambah Mahendro.

Dari kompetisi ini akan dipilih 5 orang pemenang terdiri dari 3 pemenang utama, dan 1 orang peserta terfavorit serta 1 orang peserta dengan kostum terbaik. Setiap peserta pada kompetisi ini juga akan mendapat Kartu Multi Trip (KMT) terbatas edisi Imlek 2024.

Mahendro menambahkan selain kompetisi karaoke LRT Jabodebek juga menghias 18 stasiun dengan tema Imlek. Selain itu KMT terbatas edisi Imlek juga akan diberikan kepada para pengguna yang menggunggah keseruan mereka menggunakan LRT Jabodebek di media sosial. Para pengguna yang terpilih akan dihubungi untuk mendapatkan KMT edisi terbatas tersebut.

“Selain untuk memeriahkan perayaan Tahun Baru Imlek, kegiatan kompetisi ini juga sebagai bentuk apresiasi kami kepada para pengguna setia LRT Jabodebek,” ungkap Mahendro.

KAI mencatat trend pengguna LRT Jabodebek menunjukkan peningkatan yang positif, apalagi setelah penambahan jadwal dan jam operasional yang diterapkan pada bulan Januari lalu. 

Jumlah pengguna LRT Jabodebek pada bulan Januari bertumbuh 16% jika dibandingkan bulan sebelumnya (Desember 2023). Pada bulan Januari, LRT Jabodebek sudah melayani 1.200.399 pengguna, atau meningkat 170.713 pengguna jika dibandingkan bulan Desember tahun lalu.

KAI berterimakasih atas kepercayaan masyarakat yang telah memilih LRT Jabodebek sebagai moda transportasi hariannya. KAI sebagai operator LRT Jabodebek akan terus berupaya meningkatkan pelayanan kepada para pengguna, sehingga LRT Jabodebek dapat terus diminati dan dipercaya oleh masyarakat. (Humas LRT Jabodebek)

Berita Terkait

Galaxy A06 5G, Hape Dua Jutaan Gaming Lancar dan Makin Aman
Jakarta Bergetar, Ribuan Biker AEROX Banjiri Ruas Jalan Kota di Malam Hari
Beromset Rp100 Juta Per Bulan, Ini Kisah Lilis Bangun Rumah Impian dari Usaha Ternak Cacing
Perkuat Konektivitas Sepanjang Jalur Mudik, Indosat Ooredoo Hutchison Gelar Ekspedisi Jaringan Andal
Pertamina – Pindad Jalin Kerja Sama Tumbuhkan Ekosistem Industri Migas
Suzuki Sigap Tawarkan Solusi Free Towing Sebagai Wujud Kepedulian Terdampak Banjir di Bekasi
Samsung Galaxy S25 Series Bisa Ubah Foto, Teks, Sketsa Jadi Gambar
Sempat Ditutup, Jalur Kereta Api Antara Stasiun Gubug – Stasiun Karangjati Kembali Dibuka

Berita Terkait

Rabu, 12 Maret 2025 - 16:58 WIB

Galaxy A06 5G, Hape Dua Jutaan Gaming Lancar dan Makin Aman

Rabu, 12 Maret 2025 - 16:02 WIB

Jakarta Bergetar, Ribuan Biker AEROX Banjiri Ruas Jalan Kota di Malam Hari

Rabu, 12 Maret 2025 - 15:21 WIB

Beromset Rp100 Juta Per Bulan, Ini Kisah Lilis Bangun Rumah Impian dari Usaha Ternak Cacing

Selasa, 11 Maret 2025 - 14:41 WIB

Perkuat Konektivitas Sepanjang Jalur Mudik, Indosat Ooredoo Hutchison Gelar Ekspedisi Jaringan Andal

Selasa, 11 Maret 2025 - 12:56 WIB

Pertamina – Pindad Jalin Kerja Sama Tumbuhkan Ekosistem Industri Migas

Senin, 10 Maret 2025 - 15:57 WIB

Suzuki Sigap Tawarkan Solusi Free Towing Sebagai Wujud Kepedulian Terdampak Banjir di Bekasi

Senin, 10 Maret 2025 - 10:10 WIB

Samsung Galaxy S25 Series Bisa Ubah Foto, Teks, Sketsa Jadi Gambar

Minggu, 9 Maret 2025 - 17:15 WIB

Sempat Ditutup, Jalur Kereta Api Antara Stasiun Gubug – Stasiun Karangjati Kembali Dibuka

Berita Terbaru